Fungsi tulang dalam tubuh memiliki peran yang sangat vital sebagai penyangga organ yang lain. Tanpa tulang, tubuh pasti akan kesulitan untuk bisa berdiri tegak.
Tulang mulai terbentuk sejak bayi dalam kandungan dan berlangsung terus sampai dekade kedua dalam susunannya yang teratur. Makanya, supaya tulang tumbuh dengan normal harus dijaga pertumbuhan dan kesehatannya sejak usia dini. Salah satunya tentu saja dengan mengonsumsi makanan yang tepat dan berolahraga secara teratur.
Sebagaimana diketahui bahwa makanan yang baik untuk tulang pada dasarnya terdiri dari dua yakni vitamin D dan juga kalsium. Vitamin D sangat diperlukan oleh tubuh karena peranannya dalam menyerap kalsium.
Sedangkan kalsium merupakan mineral penting dalam tubuh yang disimpan di dalam tulang. Kalau dalam keseharian Anda tidak mendapatkan kalsium maka kecenderungan tulang menjadi rapuh sangat besar yang mengakibatkan tulang akan mudah patah. Berikut ini merupakan makanan yang sangat baik untuk menjaga kondisi tulang tetap sehat dan kuat.
Susu
Susu memang sangat baik untuk kesehatan dan menjaga kekuatan tulang. Susu yang banyak mengandung kalsium dan juga vitamin D merupakan alasan kuat untuk mengonsumsinya secara teratur 2-3 kali dalam setiap harinya.
Terlebih kalau Anda meminum susu yang dikhususkan untuk menjaga kekeroposan tulang yang didalamnya terkandung kalsium dalam jumlah yang mencukupi.
Sayuran Berdaun Hijau Gelap
Belum banyak yang tahu bahwa sayuran berdaun hijau gelap seperti selada air dan juga kangkung menjadi alternatif sumber kalsium non-susu yang baik.
Namun, harap diperhatikan bahwa daun bayam yang juga termasuk dalam sayuran hijau berdaun gelap ini mengandung asam oksalat yang membuat kalsium yang terkandung didalamnya tidak bisa diserap oleh tubuh manusia.
Ikan Lele
Ikan lele merupakan jenis makanan yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat kita karena rasanya yang enak dan juga harganya yang murah.
Ikan lele mengandung vitamin D dan juga kalsium yang baik untuk pertumbuhan dan memperkokoh tulang. Dalam setiap 100 gram daging ikan lele terkandung sebanyak 15 mg kalsium yang sangat berperan untuk menguatkan tulang.
Ikan Salmon
Vitamin D juga bisa ditemukan dalam ikan berlemak seperti ikan salmon. Cukup mengonsumsi ikan salmon maka kebutuhan vitamin D harian Anda akan tercukupi dengan baik. Tulang ikan salmon yang biasanya mudah dimakan terutama sudah dalam bentuk kalengan pun banyak mengandung kalsium.
Keju
Keju terbuat dari susu yang sudah barang tentu mengandung banyak kalsium. Keju jenis Mozarella memiliki jumlah kalsium yang sangat tinggi sehingga sangat tepat untuk Anda jadikan sebagai makanan yang dikonsumsi setiap hari.
Yoghurt
Yoghurt ini mengandung jumlah kalsium yang lebih banyak dibandingkan susu. Makanya Anda yang alergi dengan susu, untuk mencukupi kebutuhan kalsium harian bisa disiasati dengan mengonsumsi yoghurt.
Almond
Almond memiliki jumlah kalsium yang tinggi dalam setiap porsinya. Anda juga bisa mendapatkan manfaat kalsium yang sama dari mentega almond. Selain itu, almond juga mengandung kolesterol dan lemak yang rendah serta memiliki kandungan protein yang tinggi dibandingkan selai kacang.
Brokoli
Brokoli merupakan sumber vitamin D yang baik selain susu dan juga sayuran berdaun hijau gelap. Dan kandungan kalsiumnya cukup tinggi karena hampir setara dengan kalsium pada segelas susu.
Selain itu, ada banyak kandungan lainnya di dalam brokoli, seperti sumber vitamin C, serat, dan juga nutrisi yang mengandung sifat untuk melawan kanker.
Itulah makanan yang banyak mengandung kasium dan vitamin D yang sangat baik untuk pertumbuhan, menjaga kekuatan, dan kekeroposan tulang. Makanya disarankan bagi Anda yang menginginkan tulang yang kuat dan baik untuk mengonsumsi berbagai makanan diatas secara konsisten.
Kalau Anda bosan dengan satu jenis makanan tersebut, maka bisa ditukar dengan jenis makanan lainnya yang sama-sama mengandung kalsium dan vitamin D sehingga manfaatnya setara. Demi kesehatan tulang Anda, kecukupan kalsium dan vitamin D-nya harus terpenuhi dengan baik dan cukup.
Informasi lengkapnya di: http://www.deherba.com/inilah-sumber-makanan-untuk-menguatkan-tulang.html#ixzz2Pb2WVSGt
0 comments:
Post a Comment